RS Medina dan Madrasah Al Hikmah Kolaborasi dalam Menyebarkan Kesadaran Kesehatan

artikel kesehatan RS Medina dan Madrasah Al Hikmah Kolaborasi dalam Menyebarkan Kesadaran Kesehatan
Medina Hospitals

#️⃣ Berita

Bagikan:

Garut - Rumah Sakit (RS) Medina menjalin kolaborasi yang berarti dengan Madrasah Al Hikmah di Dangdeur Kulon, Kabupaten Garut. Kegiatan ini merupakan bagian dari program RS Medina, "Embrace the Spirit of Ramadan", yang bertujuan untuk memperkuat koneksi sosial dan spiritual, serta menyebarkan kesadaran akan pentingnya pola hidup sehat di masyarakat. (05/04)

Acara tersebut menghadirkan penyuluhan kesehatan oleh promotor kesehatan dari RS Medina dengan tema "Pentingnya Pola Hidup Sehat". Peserta, yang mayoritas merupakan siswa dan siswi Madrasah Al Hikmah, tampak sangat antusias dalam mengikuti penyuluhan tersebut. Mereka secara aktif bertanya dan berdiskusi mengenai berbagai aspek pentingnya pola hidup sehat, terutama dalam mencegah stunting.

Harapan dari kedua belah pihak adalah agar kegiatan ini tidak hanya sekedar satu kali, tetapi dapat menjadi awal dari kolaborasi yang lebih intens dan berkelanjutan dalam berbagai acara dan program ke depannya. Semoga melalui kerjasama yang erat antara RS Medina dan Madrasah Al Hikmah, dapat terus mengedukasi masyarakat akan pentingnya pola hidup sehat demi terciptanya generasi yang lebih sehat dan berkualitas.


𝗥𝗦 Medina
"Sehatmu, Semangat Kerjaku"⁣⁣

🏥 Jl. Raya Wanaraja No. 500, Garut ☎️ (0264) 2448808

#medina #rumahsakit #rumahsakitmedina #rsmedina #PKRSMedina #medinahospital #PKRSMedina

#️⃣ Berita

Bagikan: